Pavillon de l'Arsenal

Koordinat: 48°51′2″N 2°21′44″E / 48.85056°N 2.36222°E / 48.85056; 2.36222

Pavillon de l'Arsenal

Pavillon de l'Arsenal atau Paviliun Gudang Senjata merupakan pusat informasi, dokumentasi dan pameran perencanaan dan arsitektur perkotaan Paris. Terletak di arondisemen IVe, boulevard Morland, Paris, Prancis. Museum in terbuka setiap hari kecuali hari Senin dan bebas biaya masuk.

Bangunan museum dibangun pada tahun 1878-1879 untuk Laurent-Louis Borniche, seorang pedagang kayu dan pelukis amatir, dekat dengan lokasi bekas komunitas pertapaan Celestine yang kemudian berubah menjadi gudang senjata. Pada tahun 1988, bangunan ini menjadi pusat dokumentasi dan pameran yang terkait dengan perencanaan dan arsitektur kota Paris.

Pada saat ini, aktivitas museum termasuk diantaranya mengadakan pameran, menerbitkan buku referensi yang memiliki topik berhubungan dengan kehidupan sehari-hari penduduk Paris, dan menyediakan forum untuk masyarakat dan pemerintah yang terkait dengan perencanaan kota. Pameran permanennya (800 m²), menampilkan arsitektur Kota Paris dan menunjukkan bagaimana kota tersebut berevolusi. Tiga ruangan tambahan dipergunakan untuk pameran sementara dengan topik termasuk diantaranya perumahan di Paris, Paris pada masa pemerintahan Baron Haussmanndan rumah pribadi, proyek untuk Paris 2012, dan aspek lainnya mengenai Arsitektur Prancis dan internasional.

Lihat pula

Referensi

  • Deskripsi museum berdasarkan Paris.org Diarsipkan 2008-05-18 di Wayback Machine.
  • Barry Bergdoll, "Paris: Pavillon de l'Arsenal La Ville et ses Projets/A City in the Making", The Journal of the Society of Architectural Historians, Vol. 53, No. 3 (September 1994), pp. 350–352.

Pranala luar

Wikimedia Commons memiliki media mengenai Pavillon de l'Arsenal.
  • Pavillon de l'Arsenal
Pengawasan otoritas Sunting ini di Wikidata
Umum
  • ISNI
    • 1
  • VIAF
    • 1
  • WorldCat
Perpustakaan nasional
  • Amerika Serikat
  • Republik Ceko
Lain-lain
  • SUDOC (Prancis)
    • 1